Pelatihan Profesionalisme Fresh Graduate dalam membuat CV Berbasis ATS

Authors

  • Moh.Ainul Fais Program Studi Teknik Industri, Universitas W R Supratman Surabaya
  • Dedy Kunhadi Program Studi Teknik Industri, Universitas W R Supratman Surabaya
  • Bambang Sutejo Program Studi Teknik Industri, Universitas W R Supratman Surabaya
  • Yuyun Yuniati Program Studi Pangan, Universitas Dr. Soetomo Surabaya
  • Febihapsari Program Studi Adminitrasi Publik, Universitas W R Supratman Surabaya
  • Agung Rasmito Program Studi Teknik Kimia, Universitas W R Supratman Surabaya
  • Silvana Mohamad Pusat Kajian Teknik Industri dan Energi, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Gorontalo
  • Muthowif Program Studi Adminitrasi Publik, Universitas W R Supratman Surabaya
  • Djaffar Shodiq Program Studi Teknik Industri, Universitas W R Supratman Surabaya

Abstract

Abstrak Curriculum Vitae (CV) adalah dokumen yang berisi informasi mengenai riwayat hidup seseorang secara lebih singkat. Perlu adanya ketelitian dan pengalaman dalam penyusunan CV dan surat lamaran, karena dengan seiringnya perkembangan teknologi, perusahaan memakai teknologi AI untuk menyaring CV yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Teknik penyusunan CV dengan menggunakan metode Applicant Tracking System (ATS) melibatkan beberapa langkah yang penting untuk meningkatkan kemungkinan CV Anda lolos seleksi dan dilihat oleh rekruter. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk melatih para lulusan Fresh Graduate untuk menyusun CV dengan baik menggunakan metode ATS. Hasil dari pelatihan sangat memuaskan karena siswa siswi mampu mengikuti materi yang disampaikan oleh narasumber, terbukti dari CV yang dibuat oleh siswa siswi ketika dinilai oleh tim review mendapatkan hasil yang baik dan sudah bisa dikatakan sebagai CV berbasis ATS sehingga layak untuk dipakai melamar pekerjaan. Keywords: Applicant Tracking System, Application Letter, Curriculum Vitae

Downloads

Published

2024-07-31