Efisiensi dan Efektivitas Sirip Berpenampang Trapesium yang Tersusun Atas Dua Bahan
Abstract
Abstrak Salah satu strategi untuk mengurangi panas pada sistem permesinan melalui penggunaan sirip. Sirip memperluas permukaan bidang yang bersentuhan dengan fluida sehingga dapat meningkatkan laju perpindahan panas dari suatu objek ke fluida di sekitarnya. Bahan atau material sirip merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap karakteristik sirip. Dalam perancangan sirip penting untuk mengetahui karakteristik dari sirip karena berkaitan dengan distribusi suhu, laju aliran panas, efisiensi dan efektivitas sirip tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi dan efektivitas dari sirip yang tersusun atas dua bahan. Penelitian dilakukan secara komputasi numerik dengan metode beda-hingga cara eksplisit. Material penyusun sirip divariasiakan menjadi tembaga – tembaga, tembaga – aluminium, tembaga – besi, tembaga – baja, dan tembaga – zink. Hasil penelitian menunjukkan sirip dengan susunan material yang berbeda memberikan hasil yang berbeda. Sirip dengan material yang memiliki nilai konduktivitas, kalor jenis, dan massa jenis yang relatif lebih tinggi mempunyai laju perpindahan panas yang lebih tinggi. Efisiensi dan efektivitas tertinggi dicapai oleh sirip dengan material tembaga, yaitu 0,85 dan 15,79. Sedangkan efisiensi dan efektivitas terendah dimiliki oleh sirip dengan susunan material tembaga dan baja, yaitu 0,80 dan 14,796. Keywods: Finite difference method, Fin material, Unsteady stateDownloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
The rights of publication and use of intellectual works in this journal are the full property of the publisher, while the moral rights belong to the author.
The formal legal aspects of access and utilization of each Journal of Technology articles are subjected to the Creative Commons Attribution-Share Alike (CC BY-SA) license, which means that journal content can be used freely and fairly (fair use) in a similar form even for commercial purposes.
To avoid malpractice and plagiarism in publication of article publishing, the author is asked to fill out and sign a copyright statement on the Declaration of Authenticity of the Manuscript and Copyright Transfer.